Selasa, 03 Februari 2009

Ilmu Pengetahuan

Ilmu Pengetahuan

Oleh: H. Zulkifli Imam Said

Firman Allah:

وَعَلَّمَ ءَادَمَ الْأَسْمَاءَ كُلَّهَا ثُمَّ عَرَضَهُمْ عَلَى الْمَلَائِكَةِ فَقَالَ أَنْبِئُونِي بِأَسْمَاءِ هَؤُلَاءِ إِنْ كُنْتُمْ صَادِقِينَ(31) قَالُوا سُبْحَانَكَ لَا عِلْمَ لَنَا إِلَّا مَا عَلَّمْتَنَا إِنَّكَ أَنْتَ الْعَلِيمُ الْحَكِيمُ

Artinya: Dan Dia mengajarkan kepada Adam nama-nama (benda-benda) seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada para Malaikat lalu berfirman: "Sebutkanlah kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu memang orang-orang yang benar!". Mereka menjawab: "Maha Suci Engkau, tidak ada yang kami ketahui selain dari apa yang telah Engkau ajarkan kepada kami; sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana. (QS.Al Baqarah:31-32)

Sebelum ayat 31 ini dimulai, pada ayat ke 30 dimana Allah mengatakan "Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi". Allah beri ilmu karena Allah tidak sia-sia meletakkan sesuatu pada tempatnya, bahwa manusia yang menjadi khalifah dan menjadi penguasa dimuka bumi ini. Serta semua binatang, tumbuh-tumbuhan disuruh tunduk dan patuh pada manusia.

Kita sebagai manusia dan Umat Islam dimana-mana masih sangat lemah dengan ilmu. Karena lemah makanya gampang dikuasai oleh orang lain. Seperti yang dikatakan Allah dalam Al Qur’an bahwa yang menjadi manusia sukses itu adalah manusia yang berilmu.

Orang yang berilmu akan memiliki segala-galanya. Ilmu tidak akan didapat begitu saja tanpa belajar. Orang yang belajar ilmunya akan bertambah. Sayangnya banyak sekali orang yang tidak cinta ilmu. Bahkan ada orang yang belajar tapi tidak mendapat apa-apa dari yang dipelajarinya. Ini semua karena tidak ada kesungguhan dalam dirinya. Barangkali inilah yang mesti digenjot bagi anak-anak kita. Bukannya belum berusaha, sudah berusaha tapi masih harus kerja keras lagi.

Ilmu adalah panduan hidup. Akan berbeda orang yang berilmu dengan orang yang tidak berilmu dalam menyelesaikan suatu persoalan. Akan berbeda hidupnya orang yang berilmu dengan orang yang tidak berilmu. Ilmu bisa memudahkan persoalan. Bagi orang yang berilmu hidupnya akan mudah dan bagi yang tidak berilmu hidupnya akan susah.

Ilmu adalah teman setia. Ilmu dibawa kemana-mana bahkan sampai keakhiratpun . Orang yang berilmu akan berada di barisan terdepan dan orang yang tidak memiliki ilmu akan berada dibarisan paling belakang. Untuk itu marui kita mencari ilmu sampai akhir hayat kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar